SHARE

Istimewa

Dia berharap penggunaan bawang hitam dapat memaksimalkan efek antibakteri. Selain antibakteri, sambung dia, bawang hitam juga mungkin memiliki fungsi antijamur dan antioksidan namun ini memerlukan penelitian lanjutan.

"Jadi nanti dalam bentuk salep, oles, masker, itu nanti kita lakukan penelitian lanjutan," ujar Ambar.

Dia menambahkan, bawang hitam terasa lebih enak, lebih empuk serta rasa dan aromanya tak terlalu terasa ketimbang bawang putih. Bawang hasil fermentasi ini dapat dimakan langsung.

"Kenyal-kenyal kayak agar-agar atau kalau mau dicincang-cincang dimasukin ke makanan juga bisa," demikian kata dia.

Penelitian Ambar dan tim menjadi salah satu dari lima tim pemenang program filantropi yang digelar Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan kelamin Indonesia (PERDOSKI) bekerja sama dengan Universitas Indonesia dan L’Oréal.

Ketua Umum PERDOSKI Dr. dr. M. Yulianto Listiawan, Sp.KK(K), FINSDV, FAADV mengatakan, menerima 29 proposal penelitian pada program tahun ini. Dewan juri menentukan pemenang dengan kriteria value and significance, scientific quality, originality, dan feasibility.

"Kami harapkan hasil akhir dari program ini dapat memberikan sumbangsih nyata dalam peningkatan kualitas perawatan rambut dan kulit yang dihadapi masyarakat sehari-harinya di Indonesia dan seluruh dunia," kata dia.

Halaman :
Tags
SHARE